Cegah Wabah DBD, Warga Desa Sumberjati Blitar Gelar Pemberantasan Sarang Nyamuk

SAMPANGTIMES, BLITAR – Semakin tingginya wabah penyakit demam berdarah dengue (DBD) di sejumlah daerah di Kabupaten Blitar, membuat warga Desa Sumberjati, Kecamatan Kademangan, melakukan aksi pemberantasan sarang nyamuk (PSN) sebagai bentuk pencegahan.
Gerakan perang melawan demam berdarah ini antara lain melibatkan juru pemantau jentik (Jumantik), Bidan Desa, Perangkat Desa, PKK dan juga Karang Taruna Desa Sumberjati.
Dipimpin langsung Bidan Desa Sumberjati, Sri Utami (35) aksi itu dilakukan dengan mendatangi rumah-rumah warga, dan mengecek langsung beberapa tempat yang diduga menjadi sarang nyamuk. Seperti genangan air di kaleng-kaleng sampah, ban bekas, bak penyimpanan air, talang air dan lainnya.
"Kegiatan hari ini sesuai dengan kesepakatan kita kemarin, kita melaksanakan PSN serentak di RW 4 yaitu wilayah Dusun Ringinanom," ungkap Sri Utami, Jumat (8/2/2019).
Utami mengungkapkan, kegiatan grebek PSN ini akan dilaksanakan setiap seminggu sekali, mengingat di pertengahan musim penghujan seperti sekarang menyebabkan genangan-genangan yang menjadi sarang nyamuk. Selain itu, pola hidup masyarakat yang kurang bersih juga akan menambah sarang nyamuk aedes aegypti.
"Hasilnya ternyata beberapa rumah masih terdapat jentik-jentik nyamuk, baik di dalam maupun di luar rumah. Jentik nyamuk ditemukan di tempat-tempat penampungan yang mungkin selama ini tidak terdeteksi, misalnya botol bekas air mineral yang ada di luar dan beberapa tempat kita temui," katanya.
Dari pemeriksaan bak penampungan air di beberapa rumah warga hasilnya memang positif terdapat jentik. Sehingga, para petugas mengimbau warga perlu adanya penggantian air atau pemberian ikan pada bak-bak penampungan air. Pemberantasan sarang nyamuk secara serentak ini dapat memperkecil ruang perkembangbiakan jentik nyamuk.
Dalam kesempatan tersebut, Utami juga mengimbau pada masyarakat, untuk melaksanakan PSN secara mandiri. Minimal di rumah sendiri untuk membersihkan tempat potensi bersarangnya jentik nyamuk.
"Kita juga mengimbau melalui ketua RT dan RW untuk mengajak dan menggugah masyarakat, untuk sama-sama memberantas sarang nyamuk dengan 3M. Ini merupakan cara yang paling efektif," tutupnya.(*)
-
Waspada, Tempat Ibadah Belekangan jadi Lokasi Favorit Pelaku Pencurian
Beberapa pekan belakangan ini, tempat ibadah mulai dari pondok pesantren (ponpes) dan masjid, seolah menjadi tempat favorit bagi para pelaku kriminal. Salah satunya untuk melakukan aksi pencurian.
-
Setelah Dapat Hadiah Bogem Mentah Warga, Remaja 17 Tahun Pelaku Percobaan Pencurian Dibebaskan
WJ remaja 17 tahun asal Desa Sukosari, Kecamatan Dampit Kabupaten Malang,
-
Bawaslu Kota Kediri Ajak Media Ikut Awasi Pelaksanaan Tahapan Pemilu
Setiap perhelatan Pemilu, peran media massa selalu ramai di berbagai forum.
-
Gagal di Piala Indonesia, Arema FC akan Evaluasi Tim
Arema FC segera melakukan evaluasi terkait kegagalan di Piala Indonesia.
-
Dua Pengecer Togel Diamankan, Selain Uang Juga Ditemukan Barang Bukti Tafsir Mimpi
Dua orang di sergap karena diduga menjadi pengecer kupon toto gelap (togel) di wilayah hukum Polsek Pakel Kabupaten Tulungagung.
-
Cortez Tipe C VS Mobilio RS, Mana yang Lebih Nyaman?
Dunia otomotif di Indonesia memang terus bersaing. Banyak pabrikan mobil yang mengincar Indonesia sebagai pasar marketnya.
-
Waspada, Musibah Puting Beliung Diprediksi Terus Berlanjut, Berikut Penjelasannya
Bulan Februari, seolah menjadi saat dimana musibah angin kencang marak terjadi. Mulai dari Kota Malang, Kabupaten Malang hingga Kota Batu, tidak luput dari sasaran amukan angin kencang tersebut.
-
Kedapatan Miliki Sabu, Pria Berkucir Asal Durenan Ini Ditangkap Polsek Besuki
Unit Reskrim Polsek Besuki berhasil bekuk seorang tersangka kepemilikan narkotika golongan 1 jenis sabu.
-
Polres Lumajang Bekuk Pelaku Begal Sampai ke Bali, Setelah Hampir Setahun Buron
M. Imron alias Dewo, pemuda 24 tahun tak bisa selamat dari kejaran polisi walau tindakannya melakukan kejahatan di Lumajang sudah berlangsung hampir setahun lalu.
-
Belajar dari Kegagalan Lawan Persib, Pelatih Arema FC Lakukan Persiapan-Persiapan Ini untuk Event Selanjutnya
Arsitek Arema FC Milomir Seslija berharap ada training center beberapa hari untuk menyiapkan timnya di kompetisi Liga 1 musim 2019 yang rencananya digelar Mei mendatang.
-
Viral, Aksi Pencurian Motor di Parkiran Masjid Terekam CCTV, Berikut Videonya
Dunia maya kembali digemparkan dengan kasus pencurian sepeda motor, yang terjadi di area parkiran masjid, yang berlokasi di Kecamatan Kepanjen, Jumat (22/2/2019) malam.
-
3 Hotel Ini Sajikan Menu Tematik
Kota Malang memang menjadi surganya para pencinta kuliner. Hampir di setiap sudut Kota Pendidikan ini terdapat berbagai macam kuliner khas.
Informasi pemasangan iklan
hubungi : info[at]sampangtimes.com | marketing[at]sampangtimes.com